Rabu, 08 Juni 2016

Puisi " Mawar Hitam"


Mawar Hitam
Karya Yunita Kurniawati

Kelopakmu yang indah
Bagai mahkota putri bestari
Tangkaimu yang kokoh
Bagai tiang dari besi

Daunmu yang hijau berseri
Bagai penyejuk hati di bumi
Harummu yang semerbak mewangi
Membuat suasana damai di hati

Namun tak kau lihat tangkaimu
Penuh duri yang tajam
Duri yang bisa melukai hati
Hati yang rapuh nan kacau


Rabu, 01 Juni 2016

Cerpen Anak " Sungaiku Tak Seindah yang Dulu"


SUNGAIKU
TAK SEINDAH YANG DULU

Karya Yunita Kurniawati



         Sungai adalah sumber air tawar dan mengalir dari tempat tinggi ke tempat yang rendah yang menjadi sumber air utama di desaku. Air yang bersih dan jernih terdapat kebanggaan tersendiri bagi warga desa. Apalagi air sungai di desaku mengalir langsung dari pegunungan menambah  kesejukan dan dinginnya air.

Minggu, 22 Mei 2016

Cerpen Anak "Ayo Main Permainan Tradisional"


Ayo Main Permainan Tradisional
Karya Yunita Kurniawati
 
Anita, Ima dan Yuni adalah seorang sahabat yang selalu bermain bersama. Setelah pulang dari sekolah, mereka selalu belajar bersama karena rumah mereka berdekatan. Setelah belajar, mereka selalu bermain permainan tradisional di halaman rumah. Mereka biasanya senang bermain ular naga, bola bekel, petak umpet, lompat tali, bendan dan banyak lagi. Mereka selalu memainkkan permainan tersebut hampir setiap hari dengan riang gembira. Namun tidak dengan Anita, nampaknya permainan tersebut membuat Anita merasa bosan.

Kamis, 12 Mei 2016

Cerpen Anak " Berlibur di Desa"

Berlibur di Desa
Karya Yunita Kurniawati

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj2fd2OfKBK45wJFHUn-VMPs2nyp8UIgmIe35AX8pYUiUNwbETT_Arn8ZBv0bt4EaC5qmqIzCU3gJ2biKwjPTQigXL47Ced_GoJGeEsMoVe9qrVJ9ZafXHf5c0vXVAjJT24D59pq286law/s1600/ada.jpg

Nita adalah seorang anak yang tinggal di sebuah kota yang besar dan ramai. Di saat ujian sekolah telah usai, tiba waktunya untuk menikmati liburan. Nita diajak ayah dan ibunya untuk berlibur ke rumah nenek dan kakeknya di desa. Nita dan kedua orang tuanya mulai berkemas pakaian dan keperluan lain selama liburan. Setelah semua siap, mereka pun pergi dengan naik mobil.

Rabu, 27 April 2016

Pantun Anak


PANTUN ANAK
Karya : Yunita Kurniawati


Jalan-jalan ke surabaya
Jangan lupa membeli buah
Jika ingin masuk surga
Rajinlah kamu beribadah

          Pergi berlibur ke madura
          Jangan lupa membeli jamu
          Jika kamu rajin berkarya
          Kesuksesan hadir di tanganmu

Anak itik tertawa riang
Sedang berjalan di atas batu
Jika waktu adalah uang
Janganlah kamu lalaikan waktu

          Kerajaan besar rumahnya ratu
          Ada pesta banyak tamu
          Bacalah buku setiap waktu
          Karena buku jendela ilmu

Atap terbang terkena badai
Tak kembali walau dikejar
Jika kamu ingin pandai
Jangan lupa tuk belajar

          Bukit hijau banyak gua
          Gelap hitam tak ada lampu
          Berbaktilah kepada orang tua
          Karena mereka tulus menyayangimu

Sabtu, 02 April 2016

Puisi tentang Cita-cita


Cita - Cita  
Karya Yunita Kurniawati
 
Begitu berat ku raih dirimu
Rintangan selalu mendekat padaku
Rasa lelah yang kian menembus impianku
Selalu ingin mematahkan semangatku

Engkau impian dari harapanku
Impian yang selalu ku ucap dalam do’aku
Ku terus berjuang untuk meraihmu
Karena engkau impian masa depanku

Puisi tentang Sahabat


SAHABAT
Karya Yunita Kurniawati

Sahabat...
Sosok terindah dalam hidupku
Selalu berbagi rasa, berbagi cerita
Engkau yang selalu ada buatku
Di saat aku sedih ataupun bahagia
Sahabat...
Hanya satu pintaku padamu
Jangan lupakan kisah suka duka kita
Cinta dan tulus kasihmu
Kan ku kenang selamanya