Rabu, 16 September 2015

PGSD UMM




Saya seorang mahasiswi dari salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Jawa Timur, yaitu Universitas Muhammadiyah Malang (umm). Kampus yang terkenal di seluruh Indonesia dengan sebutan “ Jas Merah, Kampus Putih”. Umm juga memiliki akreditasi “A” dengan demikian terbukti bahwa umm adalah kampus yang bagus dan berkualitas.
          Di umm ini saya memilih Fakultas yang bisa mencetak pendidik – pendidik bangsa yang handal dan mampu bersaing di era globalisasi ini yaitu FKIP ( Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan). Dan aku memilih salah satu jurusan di dalamnya, yaitu jurusan PGSD. Jurusan yang bisa membimbing aku untuk menjadi guru SD yang saya cita – citakan. Menjadi guru sd yang beretika, kreatif, dan inovatif.
          PGSD di umm ini didirikan pada tahun 2007, merupakan jurusan termuda di FKIP. Program ini hadir sebagai upaya untuk merespon tuntutan masyarakat akan adanya peningkatan kualitas akademik tenaga pendidik dan amanat undang – undang no. 14 th 2005 tentang guru dan dosen.
          Penyelenggaraan pembelajaran prodi PGSD di Uniniversitas Muhammadiyah Malang, didukung oleh para dosen yang berpengalaman dan berpendidikan S2 dan S3. Selain itu, dalam rangka mencetak lulusan yang profesional telah disiapkan berbagai fasilitas pendukung berupa, laboratorium microteaching, komputer, bahasa, drama, ruang pembelajaran multimedia. Prodi juga memfasilitasi laboratorium outdor untuk praktek kerja mahasiswa dengan menjalin kerjasama dengan Pusat Studi Kependudukan dan Lingkungan (PSKL) dan Bimbingan Konseling (BK).kegiatan intra maupun ekstrakurikuler mahasiswa (antara lain pramuka, KSR, kesenian, fotografi, pecinta alam, paduan suara).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar